Laman

Kamis, 01 Oktober 2020

Mengenal Arti Satu Kata

“Aku adalah sebuah benda yang tidak mudah untuk didapatkan. Aku adalah sifat yang sangat mulia, jika kamu berteman denganku aku yakin kamu akan mendapat banyak manfaat. Aku memiliki kualitas paling tinggi dibanding benda lain yang serupa denganku. Bentukku seperti segitiga yang berkilau. Bahkan ada perusahaan ternama terinspirasi dariku, siapakah aku?”

Yes betul banget. Paragon.

Kamu tahu apa arti Paragon? Pengucapannya seperti ini /ˈperəˌɡän kalau dari google translate artinya suri teladan. Pertama kali saya lihat itu di kursi salah satu rekan kerja saya. Sebuah bantal sebagai tanda mata saat kita pergi tour. Paragon unik, dan banyak arti. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia Paragon artinya intan dengan bobot lebih dari 100 karat atau orang atau benda dengan kualitas yang tinggi. Artinya dalem banget ya.

Paragon yang saya tahu memang sesuai dengan google translate ataupun arti dari KBBI. Suri teladan? Wah kalau personel paragon pasti tahu banget owner Paragon itu seperti apa kepribadiannya. Ya sesuai nama Paragon. Menjadi suri teladan bagi personel lainnya apalagi untuk keluarganya. Paragon perusahaan milik bangsa Indonesia yang sangat membuatku bangga. Bangga menjadi bagian dari perusahaan “intan atau berlian” ini.

Sebenarnya ada arti lain dari Paragon. Logo Paragon berbentuk segitiga terbalik dengan tiga garis membentuk seperti gambar berlian. Diibaratkan setiap titik di ujung segitiga itu adalah Customer, Supplier dan Perusahaan. Jadi ada kerterikatan antara ketiganya. Customer saja disebutkan, kebayang enggak gimana baiknya Paragon dengan customernya dan salah satunya adalah personel.

Kalau saya jabarin kebaikan Paragon enggak ada habisnya, panjang banget. Saking banyaknya kebaikan yang saya rasakan disini. Penasaran? Oke deh saya akan beritahu beberapa kebaikan yang saya rasa. Paragon selalu mengedepankan personelnya. Selalu ingin personelnya mendapat hal yang baik dari perusahaan. Dari cara bergerak saat ini dan development setiap orangnya sampai masa depan personel tersebut. Setiap hal yang kita lakukan disini sudah dipikirkan sangat matang untuk kebaikan kita semua. Luar biasa memang, jarang-jarang ada perusahaan yang sangat mengedepankan personelnya.

Disini saya banyak belajar, bukan hanya mengenai pekerjaan tetapi kekeluargaan. Pindah dari cabang satu ke cabang lainnya karakter rekan-rekan di Paragon-pun hampir mirip. Yap karena budaya Paragon yang sangat kental dan sudah mendarah daging bagi Paragonian. Jadi mau dimanapun kerjanya pasti akan bertemu dengan orang-orang yang memiliki visi misi yang sama.

Dari satu nama Paragon dan arti yang terkandung didalamnya membuat saya semakin percaya bahwa setiap nama yang diberikan itu adalah sebuah doa. Nama apapun, nama kita, nama perusahaan, apapun pasti ada tujuan dan harapan dibaliknya. Seperti Paragon si “intan” yang selalu bersinar, memberikan teladan yang baik bagi Paragonian dan juga memiliki produk dengan kualitas terbaik. Sesuai kan nama dan realitanya?

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar